Pages

Komunitas Kreatif

Selasa, 30 November 2010
Beberapa minggu yang lalu saya diundang oleh Bintaro Club untuk menghadiri Seminar yang bertajuk "Kebangkitan business on line" .

Seminar ini diadakan di Titan Centre , Bintaro Sektor IX dan dimulai sekitar jam 15.003
3 Pembicara yang sangat kompeten adalah :

Shinta, CEO dari Plaza.com. Ibu Shinta menjabarkan perjalanan karier yang dimulai dengan visi yang sangat maju mengenai business internet dimana orang Indonesia saat itu belum mengenalnya. Memang business yang dilakukannya tidak berhasil karena orang belum siap dan mengenal. Beliau kemudian mulai business dengan e-commerce . Apakah potensi dari e-commerze ? Dijelaskan international world wide and purching on line 51%. Walaupun potensi cukup besar tetap saja ada kendala atau problem yang dihadapi yaitu TRUST dan penyalahan kartu kredit, dan logistik.

Andrew, salah seorang founder dari Kaskus. Menyajikan presentasi dengan santai . History bagaimana Kaskus berdiri. Dari mulai mewrite berita CNN, lambat laun berubah atau bertransformasi menjadi Forum Diskusi. Peserta atau komunitas dengan tujuan/visi/misi yang sama berkumpul dalam dunia maya.
Kaskus sangat digemari oleh pengunjungnya untuk konten rubrik Jual Beli dan Lounge.

Pembicara terakhir adalah Yudhi S, Team Leader Creativity British Council. Panjang lebar menceritakan bagaimana ide kota kreatif berasal, kenapa harus ada kota kreatif. Katakan jika Kota Satelit Bintaro ini hanya diisi oleh para pensiunan dan bukan orang yang kreatif, apa jadinya. Berangkat dari sini, beliau ingin membuat gerakan untuk menumbuhkan kota kreatif (creative city).

Bintaro dapat menjadi Kota Kreatif (Creative City) yang mencakup beberapa aspek:
  • Creative Industry
  • Creative Citizen
  • Creative Ecosystem
  • Creative Vision

Tidak ada komentar:

Posting Komentar